Bank Dengan Biaya Administrasi Murah
Sunday, October 6
Add Comment
Bagi nasabah dengan jumlah tabungan yang tidak terlalu banyak, dan setoran bulanan yang cukup kecil, memilih perbankan dengan biaya administrasi yang relatif murah memang menjadi sisi pertimbangan yang cukup logis. Hal ini demi menghindari terpotongnya uang simpanan mereka karena digunakan untuk biaya pajak.
Bank apa yang biaya administrasinya murah tapi terpercaya?
Bagi Anda yang sedang membutuhkan info bank-bank dengan biaya administrasi dan pajaknya murah, berikut ini daftar beberapa bank yang bisa Anda pilih.
BANK BJB – TANDA MATA
- Setoran awal : 50.000
- Saldo minimum : 25.000
- Administrasi bulanan : 2.500
BCA Syariah
- Biaya administrasi bulanan hanya Rp. 5.000
- Transfer gratis dari dan ke BCA serta BCA syariah
- Tarik tunai dan cek saldo gratis di ATM BCA
Bank Syariah Mandiri
- Biaya administrasi bulanan cukup ringan, yaitu Rp. 6.000 per bulan
- Tarik tunai gratis di ATM BSM dan ATM Mandiri
- Memiliki layanan mobile banking dan internet banking
BTN – BATARA
- Setoran awal : 200.000
- Saldo minimum : 50.000
- Administrasi bulanan : 9.000
BANK CIMB NIAGA
- Setoran awal : 500.000
- Salso minimum : 50.000
- Administrasi bulanan : 9.000
BANK MANDIRI
- Setoran awal : 500.000
- Saldo minimum : 50.000
- Administrasi bulanan : 9.000
BRI BRITAMA
- Setoran awal : 200.000
- Administrasi bulanan : 9.000
BSM Tabungan Simpatik
Tabungan berdasarkan prinsip wadiah yang penarikannya bisa dilakukan setiap saat sesuai dengan syarat-syarat yang disepakati.
- Fitur & Biaya
- Berdasarkan prinsip syariah dengan akad Wadiah
- Setoran awal minimal Rp20.000 (tanpa ATM) & Rp30.000 (dengan ATM)
- Setoran berikutnya minimal Rp10.000
- Saldo minimal Rp20.000
- Biaya tutup rekening Rp10.000
- Biaya administrasi Rp2.000 per rekening per bulan atau sebesar bonus bulanan (tidak - - memotong pokok)
- Biaya pemeliharaan kartu ATM Rp2.000 setiap bulan
Sebelum Anda menentukan pilihan, ada baiknya juga Anda mempertimbangkan aspek-aspek penting lainnya, seperti faktor layanan, fasilitas, kemudahan, dll.
Apabila Anda sering melakukan transaksi, dan disi lain Anda tinggal disebuah tempat pedalaman, maka sebaiknya Anda memilih bank yang sudah memiliki jaringan luas sehingga Anda tidak harus jauh-jauh ke kota untuk melakukan transaksi.
Demikian info daftar bank dengan biaya adminstrasi/pajak murah di Indonesia, semoga berguna buat Anda. Mulailah menabung!
0 Response to "Bank Dengan Biaya Administrasi Murah"
Post a Comment